Rabu, 15 Mei 2024

Begini Tampang dan Spek V-Strom 800, Motor Penjelajah Menengah dari Suzuki

RoadRide.id – Suzuki Global, pada ajang pameran motor internasional EICMA Milan, secara resmi meluncurkan motor penjelajah terbaru, yakni Suzuki V-Strom 800 DE.

Motor ini menyasar kelas middleweight adventure bike yang juga diisi oleh Yamaha Tenere 700, Kawasaki Versys 650, KTM Adventure 890, BMW F750/850 GS, Triumph Tiger 900, Aprilia Tuono 660, Ducati Multistrada 950, dan Honda Transalp 750 yang juga di luncurkan pada ajang yang sama.

Suzuki Global V Strom 800DE Camping

Suzuki V-strom 800 DE ini mengusung mesin berkapasitas 776 cc dengan firing order 270⁰, di mana feeling mesin dengan karakter firing order ini akan mirip dengan mesin V-Twin yang sejak dahulu diusung oleh V-Strom pendahulunya.

Meski mesinnya identik dengan Suzuki GSX-S8, ternyata pada Suzuki V-Strom 800 DE ini mampu memuntahkan power sebesar 83.1 Bhp @ 8500 rpm dan 78Nm @ 6800 rpm, karena adanya perbedaan mapping.

Baca juga: Startup Otomotif Broom Diguyur Kucuran Dana Ratusan Miliar

Ditambah respon bukaan gas yang sudah dioptimasikan oleh Suzuki untuk memamksimalkan feeling power delivery yang dibutuhkan pada saat off road.

Suzuki Global V Strom 800DE Headlamp

Fitur elektronik yang disematkan oleh Suzuki menyerupai dengan 8S, seperti Full Color 5-inch TFT-Display, Handy USB Port dengan voltase maksimal 5V dan Arus maksimal 2A, Ride by Wire Throttle System dan Suzuki Drive Mode Selector (SDMS) dengan tiga mode berkendara seperti Active, Basic, dan Comfort.

Suzuki Global V Strom 800DE Dashboard

Suzuki Traction Control System (STCS) dengan total ada empat mode yang dapat dipilih, Two Mode Antilock Braking System (ABS) dengan mode pertama dibuat untuk meminimalisir intervensi dari ABS untuk berkendara pada gravel.

Mode kedua adalah memaksimalkan potensi ABS untuk berkendara dalam kota atau dalam situasi normal, dan tentu ada pada motor ini tersematkan fitur Rear ABS Cancel Mode yang artinya sistem ABS ini dimatikan pada bagian ban belakang.

Baca juga: Yamaha Indonesia Luncurkan Aerox 155 Connected 2023 dengan Warna Baru

Motor ini juga sudah disematkan Suzuki Easy Start System yang hanya membutuhkan sekali tekan pada tombol start tanpa perlu ditahan.

Hal ini dibantu pula dengan adanya fitur Low RPM Assist, untuk mempermudah pengendara dalam berkendara di RPM rendah.

Suzuki Global V Strom 800DE Standard

BERITA TERKAIT

BERITA PILIHAN

- Advertisement -

Stay Connected

0FansSuka
201PengikutMengikuti
3,912PengikutMengikuti
21,700PelangganBerlangganan

BERITA TERBARU

POPULER