Rabu, 15 Mei 2024

Pakai Kendaraan Listrik Belum Pecahkan Masalah Emisi Karbon di Indonesia, Ini Alasannya

RoadRide.id – Tren kendaraan listrik belakangan ini terus meningkat seiring dengan isu energi bersih.

Kendaraan ini diklaim dapat menghasilkan emisi lebih rendah dan lebih efisien sebesar tiga hingga lima kali dibandingkan dengan penggunaan kendaraan dengan bahan bakar fosil.

Pemerintah pun berupaya agar masyarakat Indonesia beralih menggunakan kendaraan listrik ini, seperti dengan memberikan subsidi.

Pemerintah resmi memberikan bantuan pembelian unit baru sepeda motor listrik dengan besaran hingga Rp7 juta per unit.

Baca juga: Kendaraan Listrik Mampu Tingkatkan Kualitas Udara

Insentif sepeda motor listrik ini baru akan efektif berlaku mulai 20 Maret 2023.

Hal ini diyakini dapat menarik minat masyarakat untuk beralih dari sepeda motor konvensional ke sepeda motor listrik.

Pemerintaj memperkirakan bahwa hal ini dapat memitigasi hingga 1,23 juta ton gas karbon dioksida atau CO2 per tahunnya.

Namun Direktur Center of Economic and Law Studies (CELIOS), Bima Yudhistira, menyebutkan kebijakan seperti ini merupakan kebijakan problematik.

Baca juga: Ini Mobil Teraman di Dunia Versi Insurance Institute for Highway Safety

Segala insentif yang diberikan pemerintah terhadap kendaraan listrik nyatanya tidak menghilangkan pemanfaatan batu bara.

BERITA TERKAIT

BERITA PILIHAN

- Advertisement -

Stay Connected

0FansSuka
201PengikutMengikuti
3,912PengikutMengikuti
21,700PelangganBerlangganan

BERITA TERBARU

POPULER