Minggu, 12 Mei 2024

Voltmeter Terobosan Honda untuk Sepeda Motor Tanpa Kick Starter

RoadRide.id – Kick starter atau starter engkol adalah salah satu komponen untuk menghidupkan mesin sepeda motor.

Berkat adanya starter engkol maka pengendara dapat menyalakan sepeda motornya tanpa mengandalkan electric starter pada sepeda motor.

Belakangan ini sepeda motor Honda telah menggunakan teknologi baru atau inovasi, mulai dari fitur Smart Key hingga motor tanpa starter kick.

Walau begitu, teknologi tanpa kick starter tentu menimbulkan kekhawatiran pada pengguna sepeda motor yang sudah terbiasa dengan cara lama.

Baca juga: Google Siap Entaskan Kemacetan di Jakarta, Begini Caranya

Misalnya, bagaimana cara menyalakan sepeda motor apabila aki habis dan sepeda motor tidak mempunyai kick starter.

Pengguna sepeda motor Honda tak perlu khawatir bila sepeda motornya sudah tak mempunyai kick starter.

Dengan ditiadakannya fitur tersebut maka ada fitur baru yang menunjang guna memeriksa atau mengecek aki dengan fitur baru yang diberi nama baru voltmeter.

Voltmeter adalah fitur uang memudahkan para pengguna sepeda motor setiap saat.

Baca juga: Sepeda Motor Kekinian Sudah Jarang Pakai Engkol, Ini Alasannya

Informasi voltmeter biasanya akan ditampilan pada speedometer.

Ada beberapa fungsi voltmeter, seperti memastikan dan mengontrol voltase aki.

Memberi kepercayaan diri pada pengendara saat menggunakan sepeda motornya dengan aki prima tanpa merasa khawatir kekurangan voltase.

Voltmeter memberi informasi kepada pengendara bahwa tegangan aki normal yaitu 12 hingga13 volt.

Baca juga: Teknologi EABS dari Segway Bikin Hemat Baterai saat Hadapi Macet di Jalan

Jika kurang dari voltase tersebut maka sebaiknya aki diganti atau di-charge ulang.

Volmeter juga menjadi sentral dari aliran listrik dan membaginya.

Oleh sebab itu, para pengendara tak perlu khawatir bila sepeda motor Honda miliknya tidak menggunakan kick starter.

Pasalnya, untuk fungsi kick starter sendiri sudah diganti oleh fitur voltmeter yang lebih mudah dan efisien. ***

BERITA TERKAIT

BERITA PILIHAN

- Advertisement -

Stay Connected

0FansSuka
201PengikutMengikuti
3,912PengikutMengikuti
21,700PelangganBerlangganan

BERITA TERBARU

POPULER