Sabtu, 11 Mei 2024

Langkah Mudah Merawat Motor Listrik

RoadRide.id – Dewasa ini telah banyak warga masyarakat yang mulai beralih menggunakan motor listrik untuk sarana transportasinya.

Berbagai pilihan model motor listrik juga bnyak tersedia di pasaran.

Tinggal pilih, mau pakai motor listrik baru keluaran pabrikan atau motor listrik konversi hasil karya bengkel modifikasi.

Perawatan motor listrik juga mudah dan ringan karena motor listrik memiliki komponen yang lebih sedikit dibanding motor berbahan bakar bensin.

Baca juga: Pemerintah Dukung Motor Bensin Diubah Jadi Motor Listrik

Motor listrik juga tidak membutuhkan oli mesin atau oli transmisi yang mesti diganti secara rutin.

Meski dianggap mudah dalam perawatannya, namun ada beberapa hal yang wajib diperhatikan oleh pemilik motor listrik agar motornya selalu dalam kondisi baik dan siap pakai.

Ada beberapa langkah untuk merawat motor listrik.

Pertama, melepas baterai.

Baca juga: Tampilan Garang Nusa Khatulistiwa, Motor Listrik Buatan Lokal

Jika motor listrik tidak dipakai dalam waktu yang lama, disarankan baterai di dalam motor listrik dilepas.

Karena baterai bisa mengalami self discharge atau kondisi baterai akan tetap mengeluarkan atau membuang arus listrik yang tersimpan di dalamnya, meski baterai sedang tidak digunakan atau dalam keadaan tanpa beban.

Baterai yang dilepas pastikan daya listriknya dalam keadaan penuh.

Selain itu baterai yang dilepas harus di-charge selama 10 menit minimal seminggu sekali agar baterai tidak mudah drop.

Baca juga: Begini Tampang Satria F150 Special Edition

Kedua, mengganti van belt secara berkala.

Van belt menjadi komponen penting di motor listrik.

Fungsinya menyalurkan tenaga dari mesin motor ke roda belakang sehingga motor bisa melaju.

Waktu penggantian van belt disarankan setiap 3000 kilometer.

Baca juga: Fakta Airbag, Fitur Keselamatan yang Sering Dilupakan Pengemudi Mobil

Ketiga, cek bagian rem.

Seperti halnya motor berbahan bakar bensin, sistem pengereman wajib secara rutin dikontrol.

Lakukan pengecekan kampas rem setiap tiga bulan sekali.

Segera lakukan penggantian kampas rem jika kondisi kampas rem mulai menipis.

Baca juga: CVT Grease Lukawa Bikin Awet dan Perlancar Kinerja CVT

Keempat, hindari mencuci dengan air bertekanan tinggi.

Ketika mencuci motor listrik maka hindari menggunakan air bertekanan tinggi, cukup pakai guyuran air secara berulang ulang.

Karena pada bagian bodi motor listrik terdapat celah udara sehingga jika mencuci dengan air bertekanan tinggi bisa membuat air masuk ke bagian kelistrikan motor listrik yang bisa mengakibatkan komponen kelistrikan berisiko rusak. ***

BERITA TERKAIT

BERITA PILIHAN

- Advertisement -

Stay Connected

0FansSuka
201PengikutMengikuti
3,912PengikutMengikuti
21,700PelangganBerlangganan

BERITA TERBARU

POPULER